Bird Anime

animasi blog

Selasa, 07 Januari 2014

Koperasi Wahana Kalpika

Sudah tak asing lagi di mata dan telinga kita melihat dan mendengar kata atau nama "Koperasi Wahana Kalpika" yang biasa di singkat dengan KWK,
yah dimana lagi jika bukan pada badan si angkot merah jalanan ibu kota.
Koperasi ini menyediakan jasa angkutan, atau penyedia angkot yang bisa kita jumpai di pinggiran ibu kota jakarta.
ada perbedaan dari Koperasi ini, angkot angkot yang di sediakan dari pengelola Koperasi ini pada umumnya bentuk mobilnya berhidung panjang atau pendek, berwarna merah dan terletak di pinggiran atau lingkungan kota. Pangkalan angkot KWK di Jakarta (kecuali Jakarta Pusat) diantaranya ada di:
o    Muara Angke
o    Kalideres
o    Grogol
o    Kota
o    Pulogadung
o    Kampung rambutan
o    Cililitan
o    Lebak bulus
o    Pondok labu
o    Pinang ranti
o    Ragunan
o    TMII
o    Pasar minggu
o    Tanjung priok
o    Rawamangun
Rute-rute KWK diberi kode yang sesuai wilayah di Jakarta misal, "S" untuk Jakarta Selatan, "T" untuk Jakarta Timur, "U" untuk Jakarta Utara dan "B" untuk Jakarta Barat.
Sedangkan pangkalan/terminal angkot di Bandung yaitu :
·         Stasiun Hall
·         Kebon Kalapa
·         Cicaheum

      KWK pertama didirikan awal mulanya hanyalah tempat untuk meremajakan truk truk omprengan namun berkembang menjadi besar dan kemudian didirikan menjadi sebuah Koperasi.
       seperti dikatakan oleh Bapak HM. La Ode Djeni Hasmar, S.sos M.Si saat di temui di kantor pusat KWK di jalan Kayu putih III/I blok D 4-5, Jakarta timur.
        KWK kini telah memiliki hampir 21.000 armada yang tersebar di seluruh kawasan Jakarta kecuali Jakarta pusat.

KWK telah lama eksis menjadi Koperasi penyedia angkutan umum ibu kota yang sampai saat ini masih bisa kita jumpai.


sumber : di kutip dari http://www.scribd.com dan www.id-wikipedia.com/kwk

Tidak ada komentar:

Posting Komentar